Pengurus Karang Taruna Bireuen Hadiri BBKT Aceh di Pidie

Pengurus Karang Taruna Bireuen Hadiri BBKT Aceh di Pidie

KABAR BIREUEN
-Puluhan pengurus Karang Taruna Kabupaten Bireuen ikut meramaikan kegiatan Bulan Bakti Karang Taruna (BBKT) tingkat Provinsi Aceh yang dipusatkan di Rubee, Kecamatan Delima, Kabupaten Pidie, Sabtu- Minggu (15-16/12/18).
Ketua Karang Taruna Bireuen Drh.Murdani didampingi Ketua MPKT Bireuen, Zulkifli, M.Kom disela-sela mengikuti acara pembukaan menyampaikan, pihaknya bersama sejumlah pengurus ikut hadir dalam kegiatan tahunan di Kabupaten Pidie ini.
Acara yang diikuti 500 peserta dibuka Wakil Bupati, Pidie Fadhlullah TM Daud,  yang dalam sambutan menyambut baik dan mengucapkan terima kasih karena telah memilih Kabupaten Pidie sebagai tempat BBKT tahun 2018.
Kegiatan ini  menjadi momentum untuk memberdayakan generasi muda di gampong dan melakukan berbagai kegiatan sosial dan  gerakan masyarakat dalam menumbuhkan kembali rasa gotong royong ditengah-tengah masyarakat.
“Semua harus terlibat mengambil peran dalam kegiatan sosial, karena sekecil apapun kegiatan itu tetap akan berguna bagi masyarakat,” ucap Fadhlullah TM.Daud
Pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Pidie  juga mengharapkan kepada Karang Taruna Aceh dan khususnya Karang Taruna Pidie, yang sudah ada pengurusnya ditiap gampong untuk tetap konsen dan peduli terhadap semua isu sosial yang ada di Pidie.
Turut menyampaikan sambutan, Ketua Karang Taruna Aceh Ismet, ST MT, dalam arahannya mengajak semua pengurus Karang Taruna di seluruh Aceh agar aktif  dan tanggap dengan kegiatan dan isu-isu sosial yang berkembang di kalangan masyarakat.
Kemudian Kadis Sosial Aceh yang diwakili Abdul Jabar mengharapkan kepada kader karang taruna agar terus berbuat demi dan kuatkan silaturahmi sesama masyarakat
Beberapa kegiatan yang dilaksanakan pada BBKT Aceh 2018 , antara lain pengecatan dan membersihkan Makam Teungku Chik Reubee, kemudian pembagian kursi roda, tongkat ketiak dan sembako kepada keluarga kurang mampu.
Usai pembukaan peserta BBKT disuguhkan makanan khas Pidie yaitu “Apam Pidie” kemudian dilanjutkan makan siang bersama dan gotong royong di Makam Teungku Chik Direubee, Kecamatan Delima. (Ihkwati/kabarbireuen.com)
Sumber : http://kabarbireuen.com/pengurus-karang-taruna-bireuen-hadiri-bbkt-aceh-di-pidie/

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengurus Karang Taruna Bireuen Hadiri BBKT Aceh di Pidie"

Post a Comment